Sistem Keplanetan Baru - Para ilmuan astronomi kembali menemukan sebuah penemuan baru, yaitu sistem keplanetan yang hampir mirip dengan Tata Surya. Berdasarkan keterangan pakar astronomi Juan Cabrera "Ini merupakan sistem pertama yang memiliki jumlah planet signifikan dan menunjukkan hirarki seperti Tata Surya dengan planet-planet kecil disekelilingnya, kemungkinan itu merupakan bebatuan serta planet gas raksasa yang berada diluar."
Pusat dari sistem tersebut diberi nama dengan KOI-351. Sebelumnya, para pakar astronomi telah menemukan terlebih dahulu tiga planet yang mengorbit pada bintang yang diberi nama KOI-351 tersebut. Revolusi ketiga planet tersebut masing-masing 59.210 dan 331 hari. Revolusi ketiga planet tersebut hampir sama dengan waktu revolusi Merkurius, Bumi dan Mars.
Para pakar astronomi menemukan sistem keplanetan baru ini pada saat menganalisis data teleskop antariksa Kepler. Ketiga planet pada sistem keplanetan baru ini memiliki variasi waktu orbit sangat besar, kurang lebih mencapai 25.7 jam. Variasi waktu orbit yang sangat besar tersebut dimungkinkan menjadi tanda adanya planet lain.
Para pakar astronomi kemudian menganalisa kembali data yang sudah ada dan hasilnya mereka menemukan empat planet lainnya. Empat planet tersebut masing-masing mengorbit pada bintnag selama 7,9,92 dan 125 hari. Pada sistem keplanetan baru ini planet terluarnya mengorbit pada Matahari pada jarak yang lebih dekat deri Bumi.
Berdasarkan keterangan salah seorang pakar astronomi yang menemukan sistem keplanetan baru tersebut "Kita menemukan planet dalam susunan, jarak, ukuran bahkan kelas yang tidak terkenal di Tata Surya." Para astronom belum bisa meneliti mengenai awal mula terbentuknya sistem keplanetan tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar