My-Dock - Di bulan Ramadlan yang penuh maghfirah ini seluruh umat muslim berbondong-bondong mencari pahala dan kebaikan dengan cara lebih mendekatkkan diri kepada Allah SWT. Di bulan Ramadlan, ada beberapa kegiatan yang tidak bisa ditemukan pada bulan-bulan lain, diantaranya adalah Tadarus.
Tradisi tadarus ramai dilakukan pada saat bulan Ramadlan. Kegiatan ini sudah ada sejak jaman dahulu dan bertahan hingga sekarang. Tadarus biasanya dilakukan oleh dua orang atau lebih dan bertempat di Masjid, Musholla dan Surau setelah melaksanakan shalat tarawih.
Menurut istilah, Tadarus merupakan suatu bentuk kegiatan membaca dan menyimak al-Qur'an yang dilakukan oleh dua orang atau lebih secara bergantian. Sedangkan menurut bahasa, Tadarus berarti saling belajar atau mempelajari secara lebih mendalam.
Kegiatan belajar Al-Qur'an (Tadarus) sudah ada pada Zaman Nabi Muhammad SAW. Dari Ibnu Mas'ud R.A berkata: "Adalah seorang dari kami jika telah mempelajari 10 ayat maka ia tidak menambahnya sampai ia mengetahui maknanya dan mengamalkannya." (Tafsir At-Thabari (I/80)).
Tradisi tadarus dibulan ramadlan mempunyai segudang manfaat, diantaranya adalah,
- Mendapatkan pahala berlipat ganda, karena membaca Al-Qur'an dilakukan di bulan Ramadlan.
- Lebih fasih dan bisa menguasai teknik membacaca Al-Qur'an. Karena pada saat kita membaca disimak oleh orang lain (Apalagi kalau yang menyimak orang yang sudah fasih dan mahir membaca Al-Quran) pada saat kita salah atau kurang tepat akan dibetulkan.
- Mengkoreksi Al-Quran apabila ada cacat atau kesalahan penulisan yang tidak disengaja oleh percetakan Al-Qur'an.
Yang dinanti saat ramadhan
BalasHapus